Inilah Koshik, Gajah yang Bisa Berbahasa Korea

Sabtu, 03 November 2012

Fasih mengucapkan lima kata dalam bahasa Korea , Inilah Koshik, Gajah yang Bisa Berbahasa Korea

Tak hanya burung yang pandai menirukan perkataan manusia. Seekor gajah di Korea Selatan juga mampu melakukannya dengan cara memasukkan belalainya ke dalam mulutnya.
Inilah Koshik, Gajah yang Bisa Berbahasa Korea

Dengan fasih, gajah yang berasal dari India itu mampu mengucapkan lima kata dalam bahasa Korea, halo, duduk, tidak, berbaring dan bagus.

Koshik, nama gajah itu, membuat sejumlah ilmuwan terkagun-kagum. Ahli komunikasi gajah dari Universitas Vienna, Austria, AngelaStoeger, mengatakan, penemuan ini merupakan satu kemajuan dalam biologi dan sebuah evolusi dalam pembelajaran vokal.

“Dua elemen penting dalam bahasa oral manusia adalah nadadan warna suara. Uniknya, Koshik bisa memadukan pola keduanya [nada dan warna suara] sehingga mirip dengan suara manusia,” katanya seperti dimuat di jurnal Current Biology. “Ini sangat menarik, mengingat adanya perbedaan ukuran,jangkauan vokal dan perbedaan anatomi lainnya antara gajah dan manusia,” katanya lagi.

Tidak jelas bagaimana gajah berusia 22 tahun itu bisa melakukannya. Diduga, ia mendengar dan menirukan kata-kata itu dari pelatihnya selama 19 tahun, Kim Jong Gap. Selain itu, Koshik bisa beradaptasi dengan manusia karena selama beberapa tahun, Koshik, yang menghuni kebun binatang Everland, Yongin, tercatat sebagai satu-satunya gajah yang tinggal di situ. Manusia menjadi satu-satunya kontak sosialnya sehingga ia bisa beradaptasi dengan mudah.

Para penjaga kebun binatang berharap dengan keahliannya Koshik diharapkan bisa menjadi terkenal seperti bintang komedi Korea, Psy yang mendunia dengan tarian Gangnam Style.

Sebelumnya, telah ada penemuan serupa di Afrika dan Asia.Gajah Afrika dikenal bisa menirukan suara mesin truk dan seekor gajah Asia jantan yang hidup di kebun binatang Kazakhstan bisa menirukan kata-kata dalam bahasa Rusia dan Kazakistan. Namun, kasus unik ini belum pernah diteliti secara ilmiah.


Rating Artikel : 5 Jumlah Voting : 99 Orang
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Copyright © 2011. Kumpulan Berita Dan Info - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger